Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

OPEC+ Pangkas Produksi, Harga Minyak Melonjak Hampir 8 Persen

Foto : AFP/Andrei PUNGOVSCHI

Negara-negara penghasil minyak utama yang tergabung dalam OPEC+ memangkas produksi , membuat harga minyak melambung.

A   A   A   Pengaturan Font

Harga minyak dunia melonjak setelah beberapa produsen utama yang dipimpin Arab Saudi melakukan pemotongan produksi.

LONDON - Harga minyak dunia melonjak pada Senin (3/4) setelah beberapa produsen utama yang dipimpin Arab Saudi melakukan pemotongan produksi yang mengejutkan meski langkah serupa tahun lalu membuat marah AS.

Minyak mentah berjangka melonjak hampir delapan persen pada satu tahap, sehari setelah beberapa anggota aliansi eksportir OPEC+ secara tak terduga memangkas produksi dengan total lebih dari satu juta barel per hari.

Pengurangan yang mengejutkan itu akan dimulai pada Mei dan berlangsung hingga akhir tahun. OPEC+ mengatakan pada Senin, langkah itu melibatkan Aljazair, Gabon, Irak, Kazakhstan, Kuwait, Oman, Arab Saudi, dan Uni Emirat Arab.

Langkah itu datang atas keputusan dari Rusia, yang anggota OPEC+, untuk memperpanjang pemotongan 500.000 barel per hari.

Kartel minyak itu telah membuat marah Washington pada bulan Oktober dengan memangkas produksi sebesar dua juta barel per hari.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top