Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Omicron Akibatkan Rekor Penularan Global

Foto : NHK
A   A   A   Pengaturan Font

JENEWA - Kasus penularan virus korona dunia telah mencapai rekor tertinggi, dipicu oleh varian Omicron yang sangat menular.

"Lebih dari 15 juta kasus baru dilaporkan di seluruh dunia dalam satu pekan hingga 9 Januari. Angka ini naik 55 persen dibandingkan jumlah sepekan sebelumnya dan merupakan penularan paling banyak dalam satu pekan," ucap Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus pada Rabu (12/1).

Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Amerika Serikat (AS) mengatakan jumlah kasus harian virus korona dan orang yang dirawat di rumah sakit tetap berada di tingkat tertinggi di negara itu.

Eropa juga terus mengalami lonjakan penularan. Jumlah kasus harian tetap berada di tingkat yang mencapai rekor di Italia. Prancis pada Rabu melaporkan lebih dari 360.000 kasus harian baru, yaitu jumlah kedua tertinggi sejak mencapai rekor pada Selasa (11/1).

Pada Rabu pula, Arab Saudi melaporkan lebih dari 5.300 penularan baru dan Kuwait mengonfirmasi lebih dari 4.500 kasus. Kedua angka itu merupakan rekor kasus harian baru.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top