Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Neraca Perdagangan Oktober 2023 Surplus 3,48 Miliar Dollar AS

Foto : ANTARA/Ade Irma Junida

Tangkapan layar - Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini dalam Rilis Berita Statistik di Jakarta, Rabu (15/11/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Surplus neraca perdagangan non migas pada Oktober 2023 lebih rendah dibandingkan bulan September 2023 dan Oktober 2022.

"Pada saat yang sama, neraca perdagangan komoditas migas tercatat defisit 1,84 miliar dollar AS dengan komoditas penyumbang defisitnya adalah minyak mentah dan hasil minyak," katanya.

Defisit neraca perdagangan migas Oktober 2023 juga tercatat lebih rendah dari September 2023 dan Oktober 2022.

Adapun secara kumulatif sepanjang Januari-Oktober 2023, total surplus neraca perdagangan mencapai 31,22 miliar dollar AS, lebih rendah dibandingkan capaian pada periode sama tahun lalu yang sebesar 45,44 miliar dollar AS.

Sementara itu, pada Oktober 2023, Indonesia mengalami surplus perdagangan barang dengan beberapa negara di mana tiga terbesar yaitu India dengan 1,5 miliar dollar AS, Amerika Serikat dengan 1,1 miliar dollar AS dan Filipina sebesar 0,9 miliar dollar AS.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top