Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

NASA Rilis Purwarupa Setelan Antariksa Terbaru untuk Misi Artemis III

Foto : Dok. Axiom space

Pakaian Antariksa Axiom Extravehicular Mobility Unit (AxEMU).

A   A   A   Pengaturan Font

Axiom juga melengkapi AxEMU dengan komponen redundan yang dioptimalkan untuk menjaga keamanan pengguna saat mereka kembali ke pesawat ruang angkasa. AxEMU sebenarnya juga memiliki lapisan luar berwarna putih untuk memantulkan panas, dan melindungi pemakainya dari suhu sangat tinggi saat berada di bawah sinar Matahari. Namun untuk melindungi hak paten, prototipe AxEMU hanya ditampilkan dengan warna yang selaras dengan logo perusahaan, yaitu biru, hitam, dan oranye, serta cuma dihiasi logo Axiom.

Tak heran, jika pengembangan pakaian antariksa generasi berikutnya oleh Axiom Space ini disebut NASA sebagai tonggak penting dalam memajukan kepemimpinan Amerika dalam eksplorasi ruang angkasa, dan memungkinkan pemahaman manusia yang lebih dalam tentang Bulan, tata surya, dan lainnya. Dalam pengembangannya, Axiom berkolaborasi dengan desainer kostum Esther Marquis dari serial sejarah Apollo bertajuk "For All Mankind", serta bermitra dengan sejumlah tim pakar industri termasuk KBR, Air-Lock, Arrow Science and Technology, David Clark Company, Paragon Space Development Corporation, Sophic Synergistics, dan A-P-T Research.

Melalui Artemis, NASA akan mendaratkan wanita pertama dan orang kulit berwarna pertama di Bulan, membuka jalan bagi kehadiran bulan jangka panjang yang berkelanjutan untuk menjelajahi lebih banyak permukaan bulan daripada sebelumnya dan mempersiapkan misi astronot ke Mars di masa depan.

"NASA memimpin dalam memungkinkan pertumbuhan ekonomi luar angkasa dengan memanfaatkan kemampuan industri dan keahlian NASA untuk menyediakan layanan moonwalking dengan aman, efektif, dan se-efisien mungkin," kata Lara Kearney, manajer program Aktivitas Extravehicular dan Mobilitas Permukaan Manusia NASA.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top