Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Napoli Kokoh di Puncak Klasemen Serie A Usai Permalukan Milan di San Siro

Foto : sempremilan.com

Pemain-pemain Napoli merayakan gol ke gawang AC Milan pada laga Serie A di San Siro, Rabu (30/10) dini hari WIB.

A   A   A   Pengaturan Font

Napoli semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia, Serie A, dengan keunggulan tujuh poin usai mempermalukan tuan rumah AC Milan dengan skor 2-0, di Stadion San Siro, Milan, Rabu (30/10) dini hari WIB.

MILAN - Napoli semakin kokoh di puncak klasemen Liga Italia, Serie A, dengan keunggulan tujuh poin usai mempermalukan tuan rumah AC Milan dengan skor 2-0, di Stadion San Siro, Milan, Rabu (30/10) dini hari WIB.

Partenopei kini berada di pucuk klasemen sementara dengan koleksi 25 poin dari 10 pertandingan, sedangkan Milan berada di posisi kedelapan dengan 14 poin.

Pertandingan baru berusia lima menit saat penyerang Belgia Romelu Lukaku mencatatkan gol keempatnya di musim ini. Ia berlari mengejar operan Frank Anguissa, mengatasi adangan seorang pemain belakang Milan, sebelum kemudian menaklukkan kiper Milan Mike Maignan.

Di sisi lain, kiper Napoli Alex Meret harus melakukan dua penyelamatan untuk menjaga gawangnya tidak kemasukan menit ke-30.

Pada menit ke-43 gawang tuan rumah kembali kemasukan. Pemain sayap Georgia, Khvicha Kvaratskhelia, menggandakan keunggulan Napoli.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top