Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Nama Orang Tua Tidak Menjadi Jaminan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Tiga nama yang bakal melenggang ke DPRD DKI di Kebon Sirih merupakan anak dari tokoh kondang di Jakarta maupun tingkat nasional. Ada Guruh Tirta Lunggana anak eks Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lunggana, Farazahdi, anak mantan Ketum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin, dan Zita Anjani, anak Ketua Umum PAN sekaligus Ketua MPR, Zulkifli Hasan.

Zita Anjani mengatakan Zulkifli Hasan selalu mendorong anak-anaknya untuk independen, termasuk urusan politik. Menurutnya, Zulkifli tidak banyak membantu di Pileg DPRD DKI Jakarta.

"Jadi nggak begitu (membantu). Malah yang membantu banget nih Bapak Ketua, Mas Eko. Banyak banget kalau ada bingung, gimana ngomong ke konstituen, gimana ya ngumpulin massa, gimana supaya ngasih sambutan bagus, Zita banyak konsultasi ke Mas Eko. Jadi yang malah justru kontribusi paling banyak itu Ketua DPW," ucap Zita.

Sementara itu, putra Din Syamsuddin, Farazahdi, mengatakan peran ayahnya dalam Pileg DPRD DKI Jakarta lebih kepada doa. Dia mengatakan doa tersebut jadi modalnya untuk bertarung memperebutkan satu kursi Dewan di Kebon Sirih.

"Selama hampir setahun kami turun, boleh dibilang ini kami swadaya, kami juga didorong untuk terjun langsung bermasyarakat sehingga mengenal konstituen kami secara langsung. Itu yang menjadi modal kami, konstituen juga percaya pada kami. Alhamdulillah, itu terlalu mahal harganya untuk doa-doa orang tua kami sehingga bisa mendorong kami menuju Kebon Sirih," ucap Farazahdi.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top