Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Skandal 1MDB

Najib Kembali Dihadapkan ke Meja Hijau

Foto : AFP/Mohd RASFAN

Najib Razak

A   A   A   Pengaturan Font

Selain menjerat Najib, skandal 1MDB juga melibatkan keluarga Najib serta para kroni-kroninya. Mereka diduga telah menggelapkan uang yang cukup banyak yang dipergunakan untuk memberli barang seni bernilai tinggi serta real estate mewah.

Saat dilakukan penggeledahan ke sejumlah properti keluarga Najib, pihak Komisi Antikorupsi Malaysia menyita sejumlah uang, perhiasan, dan tas tangan mewah yang totalnya bernilai sampai 273 juta dollar AS.

Skandal korupsi ini jadi biang keladi kejatuhan koalisi Najib saat pemilihan umum lalu. Najib dikalahkan oleh pemimpin oposisi reformis yang juga politisi kawakan mantan PM Malaysia, Mahathir Mohamad, 93 tahun.

PM Mahathir membuka kembali kasus korupsi 1MDB dan mencekal Najib dan istrinya, Rosmah Mansor, agar tak kabur ke luar negeri.

Skandal 1MDB ini saat ini disidik oleh 6 negara termasuk Singapura, Swiss, dan Amerika Serikat. Kementerian Kehakiman AS memberikan estimasi bahwa sebanyak 4,5 miliar dollar AS telah disalahgunakan dari 1MDB oleh pejabat tinggi Malaysia dan mitra-mitra mereka.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top