Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

MU Akhiri Catatan Sempurna Liverpool

Foto : afp/Paul ELLIS

Antony (Manchester United/kiri) dan Luis Diaz (Liverpool)

A   A   A   Pengaturan Font

MU tanpa kapten Bruno Fernandes yang diskors, sementara Marcus Rashford yang sedang tidak tampil bagus, sekali lagi berada di bangku cadangan. Namun MU berusaha lebih keras dan menghentikan keterpurukan setelah kekalahan telak di kandang melawan Bournemouth pekan lalu dan tersingkir dari Liga Champions.

Penjaga gawang MU, Andre Onana, bereaksi tajam untuk menggagalkan sundulan jarak dekat Virgil van Dijk di babak pertama. Tim tamu bahkan bisa saja memenangkan pertandingan, jika saja tembakan Rasmus Hojlund tidak diblok di tiang dekat oleh kiper Liverpool, Alisson Becker.

Van Dijk mengatakan Liverpool frustrasi dengan hasil ini, tetapi percaya bahwa timnya "unggul dalam segala aspek".

"Jika Anda melihat cara kami memainkan pertandingan, kami menguasai sebagian besar bola dan menciptakan beberapa peluang," ujarnya. "Hanya ada satu tim yang berusaha memenangkan pertandingan. Tentu saja kami ingin memenangkan setiap pertandingan dan itulah mengapa hal ini membuat frustrasi," sambungnya.

Ten Hag mengatakan tim asuhannya bertahan hampir sempurna namun menambahkan bahwa skuadnya perlu menunjukkan konsistensi lebih. "Kami bermain di titik tertinggi yang sangat tinggi dan terkadang juga di titik terendah yang sangat rendah," ujarnya. "Jika ingin mencapai sesuatu dalam satu musim, kami tidak boleh berada di bawah batas tertentu, jadi kami harus mendapatkan konsistensi," sambungnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra

Komentar

Komentar
()

Top