Mohamed Salah Dominasi Premier League, Pecahkan Berbagai Rekor Hingga Pimpin Perburuan Golden Boot
Foto: Premier LeagueMohamed Salah mendominasi di kompetisi Premier League dengan memecahkan berbagai rekor dalam satu waktu hingga memimpin puncak perburuan Golden Boot Premier League setelah tampil luar biasa ketika membawa kemenangan Liverpool atas Tottenham Hotspur dengan skor 6-3.
Dilansir dari website resmi Premier League, salah mencetak gol ke-14 dan ke-15 di ajang Premier League musim ini, membuatnya unggul dua gol dari penyerang Manchester City, Haaland, yang baru mencetak tiga gol dalam 12 penampilan terakhir. Sementara itu, Salah berhasil mencetak 12 gol dalam 12 pertandingan terakhirnya.
Jika Salah berhasil menyelesaikan musim ini sebagai pencetak gol terbanyak, ia akan menyamakan rekor Thierry Henry dengan empat penghargaan Golden Boot. Selain Henry, hanya Harry Kane dan Alan Shearer yang bisa menyamai jumlah tiga penghargaan Golden Boot Salah.
Tak hanya itu, Salah juga kini menempati posisi keempat dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool. Dengan total 229 gol, ia kini unggul satu gol dari Billy Liddell, pemain asal Skotlandia yang mencetak 228 gol untuk Liverpool dalam 534 penampilan pada era 1950-an. Salah kini dapat menargetkan Gordon Hodgson, yang mencetak 241 gol untuk klub antara 1925 hingga 1936.
Namun, meski Salah semakin dekat dengan pencapaian itu, masih ada jarak yang cukup jauh untuk mengalahkan Ian Rush dan menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool, sebuah pencapaian yang tampaknya sulit terwujud mengingat usia Salah yang kini 32 tahun dan kontraknya yang berakhir pada musim panas mendatang.
Meski demikian, Salah kini berada di posisi terdepan untuk merebut penghargaan Golden Boot dan Playmaker musim ini, prestasi yang pernah ia raih pada musim 2021/22.
Salah juga mencatatkan tiga rekor baru yang luar biasa. Ia menjadi pemain pertama dalam sejarah Premier League yang mencapai dua digit gol dan assist sebelum Natal, serta pemain pertama sejak Premier League dimulai pada 1992 yang mampu mencetak lebih dari 10 gol dan 10 assist dalam empat musim berturut-turut.
Ini juga merupakan musim keenam Salah mencetak lebih dari 10 gol dan 10 assist di Premier League, jumlah terbanyak dalam sejarah kompetisi, mengalahkan rekor lima musim yang dimiliki Wayne Rooney.
Dengan 172 gol di Premier League, Salah kini hanya tertinggal tiga gol dari legenda Arsenal, Thierry Henry. Dengan kecepatan mencetak gol yang terus berlanjut, Salah berpotensi melampaui Henry, Frank Lampard, Sergio Aguero, dan Andrew Cole untuk menduduki posisi keempat dalam daftar pencetak gol terbanyak Premier League sebelum akhir musim.
Redaktur: Muhammad Ihsan Karim
Penulis: Muhammad Ihsan Karim
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 2 Dorong Sistem Pembayaran Inklusif, BI Hadirkan Tiga Layanan Baru BI-Fast mulai 21 Desember 2024
- 3 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 4 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 5 Sabtu, Harga Pangan Mayoritas Turun, Daging Sapi Rp131.990 per Kg
Berita Terkini
- Biznet Berhasil Menjadi ISP dengan Kecepatan Upload-Download Terbaik
- Liburan Semakin Berwarna, Sentul City Gelar 'Kota Menyala' Akhir Tahun
- Perjalanan Nataru Makin Nyaman! Serambi MyPertamina Hadir di Rest Area Tol, Pelabuhan Hingga Bandara
- Kunto Aji Persembahkan Video Musik "Melepas Pelukan Ibu" yang Penuh Haru di Hari Ibu
- AKHKI Siap Perkuat Pelindungan Hak atas Kekayaan Intelektual Indonesia