Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Miskin Itu Fakta

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Bersamaan dengan bertambahnya jumlah penduduk miskin, BPS juga mengumumkan rasio gini atau ketimpangan ekonomi di Maret 2017 sebesar 0,393 menurun 0,001 poin dibanding realisasi 0,394 di September 2016, sedangkan dibanding rasio gini Maret 2016 yang sebesar 0,397, capaian di Maret 2017 merosot 0,004 poin.

Rasio gini itu stagnan, hampir nyaris sama atau tidak mengalami perubahan. Ini terjadi karena perlambatan pertumbuhan jumlah penduduk kaya di Indonesia. Dalam beberapa waktu terakhir, jumlah kekayaan yang dihimpun oleh orang kaya semakin menurun. Di sisi lain, pertumbuhan jumlah penduduk miskin juga melambat sehingga membuat jurang kesenjangan tidak banyak berubah.

Pemerintah sendiri mengakui bahwa semakin lama tingkat kemiskinan akan semakin susah diturunkan, apalagi untuk membawa persentase penduduk miskin ke angka di bawah 10 persen. Alasannya, karena orang miskin tidak sebanyak dulu.

Soalnya kemudian, jika berkaca dengan kondisi pertumbuhan ekonomi Indonesia yang saat ini terbilang baik, seharusnya angka kemiskinan bisa berkurang. Terbukti, dalam periode 10 tahun lalu pengurangan kemiskinan turun secara bertahap.

Bertambahnya jumlah orang miskin dan stagnannya ketimpangan ekonomi mau tak mau menyasar pada program pemerintah. Artinya, angka-angka yang disampaikan BPS itu menunjukkan bahwa program pengurangan kemiskinan belum mengurangi kemiskinan secara signifikan.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top