Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Misi Juventus Menyelamatkan Diri

Foto : MARCO BERTORELLO / AFP

Beri Aba-aba I Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri (kiri) memberi aba-aba kepada pemainnya saat sesi latihan menjelang Liga Cham­pions UEFA melawan Maccabi Haifa di JTC Continassa, Turin, Italia, pekan lalu. Juve akan tereliminasi lebih awal dari Liga Cham­pions saat bertandang ke kandang Benfica, Rabu (26/10) dini hari WIB.

A   A   A   Pengaturan Font

“Nyonya Tua" harus memenangkan kedua pertandingan terakhir untuk memiliki peluang melaju ke babak 16 besar.

MILAN - Juventus menatap tereliminasi lebih awal dari Liga Champions saat perjalanan ke kandang Benfica, Rabu (26/10) dini hari WIB. Klub Serie A Italia itu paham mengetahui nasib tidak lagi di tangan mereka. Tiga bulan pembuka musim yang membawa bencana telah membuat Juve tertinggal jauh di Serie A.

Klub asal Turin itu hampir pasti akan tersingkir secara memalukan dari kompetisi klub papan atas Eropa. Juventus memiliki tiga poin setelah empat pertandingan di Grup H. Tim asuhan Massimiliano Allegri itu terpaut lima poin dari Benfica dan pemimpin Grup H, Paris Saint-Germain. Karena itulah "Si Nyonya Tua" harus memenangkan kedua pertandingan terakhir untuk memiliki peluang melaju ke babak 16 besar.

Tetapi, jika mereka berhasil menang pertama di Lisbon pun, kemudian mengalahkan PSG di Turin pekan depan, Juventus kemungkinan masih tidak lolos jika keduanya (Benfica dan PSG) memenangkan pertandingan lainnya melawan Maccabi Haifa. Dengan asumsi Juventus memenangkan kedua laga terakhir, mereka berharap Maccabi Haifa bisa menang atau seri melawan salah satu, PSG atau Benfica.

Kemenangan Maccabi salah satu pertandingan tersisa akan membuat Juve memiliki sembilan poin sama dengan salah satu dari Benfica dan PSG. Juventus masih berpeluang lolos jika unggul head-to-head. Namun, jika Maccabi bermain imbang di kedua pertandingan terakhir dan Juve memenangkan dua pertandingan, tiga tim akan finis dengan sembilan poin. Klub raksasa itu akan benar-benar mengambil posisi teratas dalam catatan head-to-head.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top