Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ganjar Pranowo

Minta Pelajar di Jateng Terus Belajar Manfaatkan Teknologi

Foto : ANTARA/Humas Pemprov Jateng

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menyalami para pelajar pada acara di Yayasan Ajs-Sahro dan Pondok Pesantren Al-Ishlah, Rejosari, Kabupaten Wonosobo, Selasa (30/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Pada acara di Pondok Pesantren Al-Ishlah, ada kejadian lucu saat Ganjar meminta pelajar menyebutkan tiga nama menteri perempuan pada kabinet Presiden Joko Widodo. Ada empat anak yang maju, tiga perempuan dan satu laki-laki. Keempat anak tersebut tampak percaya diri dengan masing-masing jawaban, meskipun jawabannya tidak tepat dan mengundang tawa hadirin.

"Puan Pak, Megawati, sama Susi. Susi Susanti," ujar seorang siswi dengan lugunya.

Mendengar jawaban itu, Ganjar kemudian meminta satu dari empat pelajar itu untuk mencari tahu jawaban yang benar menggunakan gawainya. Politikus PDI Perjuangan itu mengatakan bahwa keberadaan teknologi harus dimanfaatkan dengan baik untuk mendapatkan informasi. Ant/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top