Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mimpi Pendeta yang Sulap Kebunnya Jadi Ruang Baca

Foto : ANTARA/Kornelis Kaha.

Sejumlah anak-anak sedang belajar bersama di Kebun Baca milik Pendeta Ratna Radiena Blegur, di Desa Bolok, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Jumat (7/8).

A   A   A   Pengaturan Font

Ia memiliki harapan besar, anak-anak di Desa Bolok bisa membaca dan memiliki masa depan serta pengetahuan karena lewat buku anak-anak memiliki pengetahuan.

"Walaupun mereka dari keluarga kurang mampu dan jauh dari pusat kota, tapi mereka harus didampingi karena mereka memiliki tekad dan niat untuk maju dan berkembang," tambah pendeta Ratna.

Untuk itu, anak-anak yang belajar di kebun baca bukan saja anak-anak usia sekolah namun anak putus sekolah dan orang tua pun bisa memanfaatkan semua sarana di kebun baca.

Ia masih memiliki mimpi agar segera dipasang jaringan internet dan wifi di sekitar lokasi tersebut sehingga anak-anak bisa mudah mengakses internet terutama dalam sistem pendidikanonlinesaat ini.

"Saya juga punya mimpi anak-anak di desa ini bisa membaca semuanya. Sehingga kelak bisa mempunyai masa depan yang cerah dari membaca," ujar dia. mar/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top