Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menpora Apresiasi Kontribusi Polri Dalam Mendukung Perkembangan Olahraga di Tanah Air

Foto : istimewa

Menpora, Dito Ariotedjo (tengah) bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo (dua kanan) menghadiri peresmian pembentukan Komite Olahraga pada Rapat Kerja Teknis (Rakernis) SDM Polri di Jakarta, Senin (27/5).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA- Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo menghadiri peresmian pembentukan Komite Olahraga pada Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Sumber Daya Manusia (SDM) Polri tahun anggaran 2024, di Ballroom Sheraton Gandaria City Hotel, Pondok Indah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Senin (27/5).

Dalam acara tersebut, dilakukan pengukuhan Pengurus Komite Olahraga Polri (KOP) oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang disaksikan langsung oleh Menpora Dito.

Dalam sambutannya, Menpora Dito menyampaikan apresiasinya kepada Kepolisian Republik Indonesia (Polri) atas perhatiannya terhadap perkembangan olahraga di Tanah Air.

"Pertama-tama, saya ucapkan apresiasi kepada seluruh jajaran Polri atas penyelenggaraan Rakernis dan perhatiannya terhadap perkembangan olahraga di Tanah Air," kata Dito.

Rakernis dengan mengusung tema "SDM Polri Presisi Siap Mewujudkan SDM Unggul Menuju Indonesia Sehat Emas 2045", salah satu agenda utamanya adalah bidang olahraga dan peresmian Komite Olahraga Polri (KOP).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Vitto Budi

Komentar

Komentar
()

Top