Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menperin: IMC Percepat Penguasaan Teknologi bagi Industri Manufaktur

Foto : Koran Jakarta/Fredrikus Wolgabring Sabini

Kiri-kanan: Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Muhammad Yusuf Ateh, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Staf Khusus Menteri ESDM Agus Tjhajana, Sekjen Kemenperin Sekjen Kemenperin Dody Widodo saat Ground Breaking IMC di Purwakarta, Jawa Barat, Senin (5/12)

A   A   A   Pengaturan Font

PURWAKARTA - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan, pembangunan Indonesia Manufacturing Center (IMC) di Purwakarta, Jawa Barat sebagai bentuk nyata peran pemerintah dalam mempercepat pengembangan dan penguasaan teknologi bagi sektor industri manufaktur dalam negeri.

Pembangunan IMC didorong oleh cita-cita Kemenperin untuk meningkatkan daya saing dan kemandirian industri nasional melalui pengembangan dan peningkatan penguasan teknologi industri. "Pembangunan IMC dilakukan sebagai salah satu upaya memperkuat struktur industri nasional melalui peningkatan penguasaan teknologi sehingga industri nasional mampu menghasilkan produk-produk industri yang selama ini masih diimpor," katanya saat Ground Breaking Pembangunan IMC di Plered, Purwakarta, Senin (5/12)

Menperin katakan, untuk dapat mengembangkan dan meningkatkan penguasaan teknologi industri, perlu adanya kolaborasi yang efektif seluruh pemangku kepentingan yang mempunyai peranan penting di bidang pengembangan teknologi industri seperti perguruan tinggi, lembaga-lembaga penelitian baik yang dimiliki oleh pemerintah maupun swasta, para pelaku usaha, masyarakat atau komunitas dan pemerintah atau yang sering disebut juga sebagai konsep kolaborasi Penta-Helix.

Untuk mewujudkan kolaborasi Penta-Helix yang efektif, Kemenperin juga perlu melembagakan kolaborasi dalam suatu wadah yaitu IMC yang dilengkapi sarana dan prasarana memadai.

"Keberadaan IMC diharapkan dapat membantu industri nasional dalam penguasaan teknologi melalui layanan-layanan yang akan diberikan seperti layanan pengembangan dan transfer teknologi, layanan pengembangan produk industri, layanan pengembangan talent tenaga kerja industri, serta memfasilitasi jejaring kerja sama di antara para pemangku kepentingan," ungkapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top