Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Diplomasi Internasional

Menlu Wang Yi Berharap Hubungan Tiongkok dan Uni Eropa Berjalan Baik

Foto : PEDRO PARDO / AFP

Menlu Tiongkok, Wang Yi saat konferensi pers Sesi Kedua Kongres Rakyat Nasional (NPC) ke-14 di Beijing, Kamis (7/3).

A   A   A   Pengaturan Font

BEIJING - Menteri Luar Negeri Tiongkok, Wang Yi, pada Kamis (7/3), menyatakan harapan bahwa hubungan Tiongkok-Uni Eropa (UE) akan berjalan lancar dan baik dengan adanya "lampu hijau" di setiap persimpangan.

Pelabelan Uni Eropa terhadap Tiongkok sebagai mitra, kompetitor, dan rival sistemis pada saat yang sama tidak konsisten dengan kenyataan dan tidak dapat dipertahankan. Wang Yi, dalam sebuah konferensi pers, menambahkan bahwa hal itu hanya menimbulkan gangguan dan menciptakan hambatan bagi hubungan Tiongkok-Uni Eropa.

"Ini seperti mengemudi ke arah sebuah persimpangan dan mendapati lampu merah, kuning, dan hijau menyala secara bersamaan. Bagaimana Anda bisa melanjutkan perjalanan?" tanya Wang.

Seperti dikutip dari Antara, Wang Yi mengatakan Tiongkok dan Uni Eropa tidak memiliki konflik kepentingan yang mendasar atau kontradiksi strategis geopolitik, dan kepentingan bersama yang dimiliki kedua belah pihak jauh lebih besar daripada perbedaannya.

"Kedua belah pihak harus didefinisikan dengan benar sebagai mitra. Kerja sama harus menjadi ciri khas dari hubungan ini, otonomi sebagai nilai utamanya, dan keuntungan bersama sebagai masa depannya," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top