Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menkeu Singapura Dipromosikan Jadi Wakil PM

Foto : AFP/ROSLAN RAHMAN

Naik Jabatan l Menteri Keuangan Singapura, Heng Swee Keat, saat menyampaikan pidato di KTT Infrastruktur Keuangan Bank Dunia-Singapura ke-8 di Singapura pada April tahun lalu. Pada Selasa (23/4) kemarin, PM Singapura, Lee Hsien Loong, mengumumkan rencana perombakan kabinet yang akan mempromosikan Heng Swee Keat sebagai Wakil PM Singapura yang baru.

A   A   A   Pengaturan Font

SINGAPURA - Perdana Menteri Singapura, Lee Hsien Loong, pada Selasa (23/4) mempromosikan Menteri Keuangan Heng Swee Keat sebagai Wakil PM Singapura. Promosi jabatan itu merupakan persiapan suksesi kepemimpinan dimana akan ada serah terima tongkat estafet kepemimpinan di Singapura pada generasi yang lebih muda.

"Menkeu Heng Swee Keat mulai menjabat sebagai Wakil PM mulai 1 Mei. Ia akan tetap jadi Menkeu dan menjadi PM Singapura sementara saat PM Lee absen," demikian pernyataan PM Lee, 67 tahun.

Perombakan kabinet ini dilakukan ditengah spekulasi bahwa pemilu di Singapura akan digelar pada tahun ini sebagai bagian dari proses transisi politik. Menteri Heng, 57 tahun, pada November lalu terpilih sebagai wakil sekretaris jenderal partai berkuasa, People's Action Party, dan jabatan ini akan secara otomatis menentukannya sebagai PM Singapura berikutnya.

Selain mempromosikan Menteri Heng, PM Lee juga mengumumkan bahwa dua wakil PM yaitu Teo Chee Hean, 64 tahun, dan Tharman Shanmugaratnam, 62 tahun, akan meletakkan jabatan mereka dan akan ditunjuk sebagai menteri senior dalam kabinet. AFP/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top