Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menhan Prabowo Serahkan Dua Kapal Perang Angkut Tank pada TNI AL, Untuk Apa?

Foto : Istimewa

Menhan Prabowo bersama Kasal Laksamana Yudo Margono.

A   A   A   Pengaturan Font

YOGYAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menyerahkan dua kapal angkut tank kepada Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana Yudo Margono pada Selasa bertempat di Galangan Kapal PT Bandar Abadi, Batam. Dua kapal angkut tank tersebut yaitu KRI Teluk Weda-526 dan KRI Teluk Wondama-527.

Penyerahan kedua kapal Angkut Tank (AT) yang digarap oleh PT Bandar Abadi tersebut mendahului dari jadwal semula, di mana pembangunan direncanakan berlangsung selama 30 bulan sejak 13 September 2019 hingga 12 Maret 2022, namun pada tanggal 26 Oktober 2021 sudah selesai.

Kasal mengatakan tugas utama dari KRI Teluk Weda-526 dan KRI Teluk Wondama-527 yang merupakan kapal AT ke-8 dan ke-9 yang dimiliki TNI Angkatan Laut ini untuk mendukung pergeseran material dan pasukan, termasuk logistik didalamnya.

Hal ini merupakan perwujudan dari perencanaan pembangunan kekuatan TNI Angkatan Laut, sekaligus modernisasi Alutsista dalam rangka peningkatan kemampuan TNI Angkatan Laut menuju kekuatan yang siap dioperasikan.

Dengan hadirnya KRI Teluk Weda-526 dan KRI Teluk Wondama-527 akan semakin memperkuat jajaran armada TNI Angkatan Laut dalam konsep pertahanan dan keamanan maritim nasional.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top