Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengerikan! Jangan Sampai Terjadi di Indonesia, Pemerintah Beijing Tutup Stasiun Metro dan Bus Akibat Covid-19 Menggila di Tiongkok Hingga Sebabkan Shanghai Lockdown

Foto : istimewa

Covid-19 di Beijing

A   A   A   Pengaturan Font

Pemerintah Beijing memperpanjang pembatasan Covid-19 di tempat umum dengan menutup sejumlah fasilitas publik seperti stasiun metro dan bus. Ini sebagai bentuk upaya antisipasi agar tidak sama dengan kota Shanghai yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 hingga menyebabkan kota itu dilockdown.

Dilansir dari Reuters, Kamis (5/5), kota dengan penduduk 22 juta orang ini menutup lebih dari 60 stasiun kereta bawah tanah dan 158 rute bus. Sebagian besar yang ditutup berada di distrik Chaoyang.

Selain itu, Beijing juga menutup sekolah, restoran, pusat kebugaran, dan tempat hiburan, serta beberapa bisnis hingga waktu yang belum ditentukan. Warga juga diimbau untuk bekerja dari rumah mulai Kamis, dibandingkan kembali ke kantor jika memungkinkan.

Dengan lusinan kasus baru setiap hari, Beijing berharap pengujian massal akan menemukan dan mengisolasi virus sebelum menyebar. Dua belas dari 16 kabupaten kota mengadakan tes putaran kedua dari tiga minggu ini.

Pemerintah Beijing berupaya untuk menghindari penutupan secara penuh atau lockdown seperti yang dilakukan oleh Shanghai. Oleh karenanya, sebelum kasus kembali naik maka pengetatan dilakukan.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top