Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengenal Gim Roguelike RPGs, Benarkah Sulit Diselesaikan?

Foto : Istimewa

Tampilan game Hades.

A   A   A   Pengaturan Font

Menjadi genre game populer sejak mulai tersedia di komputer pada tahun 1970-an, Role-playing game (RPG) memiliki banyak subgenre salah satunya Roguelike RPGs.

Roguelike RPGs adalah jenis permainan video yang menggabungkan elemen-elemen dari RPG dengan mekanisme game Rogue yang dirilis pada tahun 1980. Subgenre RPG satu ini kurang dicirikan oleh tema atau gaya, tetapi oleh elemen gameplay yang ditawarkan.

Pasalnya, Roguelike RPGs memiliki elemen gameplay yang seringkali tidak dapat diprediksi dan sangat sulit untuk dimenangkan.

Dalam Roguelike RPG, pemain akan memainkan karakter mereka dalam sebuah dunia yang dibuat secara acak, di mana setiap kali pemain memulai permainan, level, item, dan karakter musuh akan berbeda.

Uniknya, kekuatan karakter game yang dipilih dapat ditingkatkan melalui pengalaman, yang akan mempengaruhi keterampilan dan kemampuan karakter dalam game.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top