Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mengejutkan! PBB Duga Rusia Adopsi Paksa Anak-anak Ukraina Agar Jadi Warga Negaranya

Foto : VOA/AP

Para pengungsi dari Kota Melitopol di Ukraina mengantre untuk mendapatkan bantuan makanan di sebuah lokasi pendistribusian bantuan di Zaporizhzhia, Ukraina, pada 11 Agustus 2022.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami khususnya khawatir perempuan dan anak-anak perempuan berisiko mengalami pelecehan seksual selama prosedur 'penyaringan,'" ungkap Brands Kehris.

Duta Besar Rusia untuk PBB Vasily Nebenzya menampik tuduhan-tuduhan tersebut dan menyebutnya "tidak berdasar" serta mengklaim bahwa warga Ukraina yang melarikan diri dari negara itu melakukannya "demi menyelamatkan diri dari rezim kriminal," sebutan Moskow bagi pemerintah Ukraina.

Ia mengatakan, apa yang dianggap sebagai proses "penyaringan" itu hanyalah proses pendaftaran orang-orang yang memasuki wilayah Rusia.

"Sejauh yang kami dapat nilai, prosedur serupa juga diberlakukan di Polandia dan negara-negara Uni Eropa lainnya terhadap para pengungsi Ukraina," katanya di hadapan DK PBB.

Sebelumnya, Departemen Luar Negeri AS mengatakan bahwa kantor Presiden Rusia Vladimir Putin sendirilah yang mengelola langsung program penyaringan dan relokasi paksa ribuan warga Ukraina ke Rusia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top