Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menang Oscar, 5 Film Ini Tak Bisa Ditonton Dimanapun

Foto : imdb

Sidney Poitier, Sammy Davis Jr., Dorothy Dandridge, and Otto Preminger di film Porgy and Bess (1959)

A   A   A   Pengaturan Font

2. Song of the South (1946)

Film Song of the South dari Disney adalah salah satu film paling terkenal yang pernah dibuat. Tapi meskipun lagu "Zip-a-Dee-Doo-Dah" dalam film itu memenangkan Penghargaan Oscar 1948 untuk Soundtrack Terbaik, Anda mungkin belum pernah menontonnya karena film itu belum pernah dirilis dalam format menonton di rumah mana pun. Terlebih, sejak hari pertama rilisnya, Song of the South menjadi kontroversial.

Masalahnya, bukan hanya buku asal cerita yang ditulis oleh Joel Chandler Harris, seorang pria kulit putih yang menyalin cerita yang dicuri dari cerita rakyat kulit hitam pada zaman itu, tetapi juga rasisme yang terlihat dalam live-action film tersebut.

3. Porgy and Bess (1959)

Porgy and Bess yang merupakan sebuah adaptasi dari opera yang digubah oleh George Gershwin dari drama musikal tahun 1959 dari sutradara Otto Preminger, dipuji karena mengisahkan seorang pria yang tidak memiliki rumah (Sidney Poitier) untuk menyelamatkan seorang wanita (Dorothy Dandridge) dari hubungan yang kasar. Film itu bahkan mendapatkan empat nominasi Academy Award, untuk sinematografi, desain kostum, suara, dan musiknya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top