Menag Yaqut Cholil Qoumas: Momentum Tepat Melakukan instrospeksi Diri
enag Yaqut Cholil Qoumas ucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2023
Foto: AntaraJakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menilai Tahun Baru Imlek dapat menjadi momen untuk melakukan introspeksi diri.
"Mari manfaatkan momentum Imlek ini untuk introspeksi diri, mengoreksi perjalanan tahun lalu dan merencanakan tahun berjalan," ujar Menag Yaqut dalam keterangannya di Jakarta, Minggu (22/1).
Mengutip Pesan Kungce, Menag menyampaikan, bila suatu hari dapat membaharui diri, perbaharuilah terus tiap hari dan jagalah baharu selama-lamanya.
Ia berharap, kerukunan umat dapat terus terjaga untuk Indonesia hebat.
"Saya mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2574 Khongzili, Gong He Xin Xi, Wan Shi Ru Yi, kepada seluruh umat Khonghucu di Tanah Air dan seluruh warga masyarakat yang merayakannya," tuturnya.
Tahun Baru Imlek 2023 jatuh pada hari ini, Minggu tanggal 22 Januari 2023. Adapun shio Imlek 2023 adalah kelinci air (water rabbit).
Secara terpisah, sejumlah pejabat negara juga turut mengucapkan Selamat Tahun Baru Imlek 2023 melalui unggahan akun Instagram resminya hari ini, salah satunya Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar.
"Selamat Tahun Baru Imlek, semoga keberkahan dan kesuksesan menyertai," ujarnya di laman Instagram dia.
Ucapan Tahun Baru Imlek juga disampaikan oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah.
"Selamat Tahun Baru Imlek 2023. Gongxi Facai. Semoga berlimpah kesejahteraan dan kebahagiaan di sepanjang tahun ini," tuturnya.
Redaktur: Kris Kaban
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Cegah Jatuh Korban, Jalur Evakuasi Segera Disiapkan untuk Warga Sekitar Gunung Dempo
- 2 Kampanye Akbar, RIDO Bakal Nyanyi Bareng Raja Dangdut Rhoma Irama di Lapangan Banteng
- 3 Dharma-Kun Berjanji Akan Bebaskan Pajak untuk Pengemudi Taksi dan Ojek Online
- 4 Kasad Hadiri Penutupan Lomba Tembak AARM Ke-32 di Filipina
- 5 Masyarakat Perlu Dilibatkan Cegah Gangguan Mental Korban Judol
Berita Terkini
- Guru Honorer Supriyani Divonis Bebas
- Bumi Punya 'Bulan Mini' yang Bergerak Cepat Mendekat ke Bumi pada Januari Nanti
- BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Buntut Spanduk Kontroversial
- Bali Dikategorikan Destinasi Tak Layak Dikunjungi, Komisi VII DPR Minta Pemangku Kepentingan Turut Evaluasi Wisata di Bali
- Pesawat Kargo DHL Jatuh Menabrak Sebuah Rumah di Lithuania, 1 Orang Tewas