Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Membuat Kagum, Delegasi G20 Disambut dengan Jamuan Makan Malam Ala Raja Keraton Yogyakarta

Foto : ANTARA/HO-Kemendikbudristek

Delegasi Pertemuan Pertama Kelompok Kerja Pendidikan G20 menyaksikan Tarian Srimpi Pandhelori sebelum menikmati jamuan makan malam ala bangsawan Keraton Yogyakarta, yakni Ladosan Dhahar Kembul Bujana di Yogyakarta, Kamis (17/3/2022).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menjamu para delegasi Pertemuan Pertama Kelompok Kerja Pendidikan G20 dengan jamuan makan malam ala bangsawan Keraton Yogyakarta, yakni Ladosan Dhahar Kembul Bujana.

Ketua Kelompok Kerja Pendidikan G20, Iwan Syahril dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Kamis mengatakan melalui tradisi Ladosan Dhahar Kembul Bujana diharapkan para delegasi bisa mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan selama berada di Yogyakarta.

"Malam ini, kami ingin memperkenalkan kepada Anda mengenai budaya dan tradisi berusia ratusan tahun yang diwujudkan dalam bentuk keramahtamahan, tarian, dan masakan," tuturnya saat memberikan sambutan sebelum jamuan makan malam.

Disampaikan, Ladosan Dhahar Kembul Bujana adalah sebuah tradisi makan menyerupai tatanan fine dining yang mengadaptasi tradisi makan raja-raja Jawa di masa lampau.

Tradisi makan ini melibatkan beberapa orang untuk memberikan layanan khusus pada anggota kerajaan. Para pramusajimengenakan pakaian adat yang identik dengan abdi dalem keraton.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top