Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Membanggakan, Dua Qari Indonesia Dapat Juara Lagi di MTQ Internasional

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Direktur Penerangan Agama Islam Kemenag, Ahmad Zayadi mengatakan, keikutsertaan Indonesia dalam berbagai MTQ Internasional merupakan bagian dari pembinaan berkelanjutan. Menurutnya, langkah ini menjadi upaya meneguhkan komitmen Indonesia sebagai salah satu kiblat kajian keislaman di dunia.

"Target Kemenag bukan hanya menjadi juara, tetapi menyampaikan pesan kepada dunia bahwa Indonesia insya Allah siap menjadi salah satu kiblat peradaban dunia. Keikutsertaan dalam MTQ Internasional merupakan salah satu cara mengenalkan Indonesia sebagai kiblat peradaban dunia," terang Zayadi.

Kasubdit Lembaga Tilawah dan Musabaqah Al-Qur'an dan Al-Hadits Kemenag Rijal Ahmad Rangkuty menambahkan, dua medali MTQ Internasional di Malaysia melengkapi capaian juara sebelumnya. Sepanjang 2022 ini, Indonesia telah menjadi juara MTQ Internasional di 6 negara.

"Kami sangat bersyukur atas capaian dua medali perunggu pada MTQ Internasional di Malaysia. Kado terindah untuk bangsa setelah delegasi Indonesia juara di Rusia, Amerika, Arab Saudi, Maroko, Kuwait, dan Malaysia," pungkasnya.


Redaktur : Eko S
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top