Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Antisipasi Bencana

Masyarakat Diimbau Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem

Foto : antara
A   A   A   Pengaturan Font

Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan seiring dengan potensi cuaca ekstrem berupa peningkatan intensitas curah hujan di wilayah Jawa.

JAKARTA - Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan seiring dengan potensi cuaca ekstrem berupa peningkatan intensitas curah hujan di wilayah Jawa.

"Berdasarkan analisis dan pemantauan data cuaca, BMKG mengidentifikasi adanya potensi cuaca ekstrem berupa peningkatan intensitas curah hujan di sekitar wilayah Jawa," kata Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Guswanto, di Jakarta, Jumat (19/1).

Ia mengemukakan dalam 24 jam terakhir hujan dengan intensitas lebat hingga sangat lebat terukur di Sleman Yogyakarta (102,7 mm/hari), Cilacap Jawa Tengah (94,4 mm/hari), Sangkapura Jawa Timur (71,9 mm/hari), dan Cengkareng DKI Jakarta (55 mm/hari).

"Mencermati hasil analisis dinamika atmosfer terkini, potensi cuaca ekstrem di sebagian wilayah Jawa diprakirakan masih dapat berlangsung hingga pekan depan," katanya.

Ia memaparkan kondisi cuaca ekstrem salah satunya dipicu oleh menguatnya aktivitas Monsun Asia yang disertai potensi seruakan dingin sehingga dapat menyebabkan adanya peningkatan massa udara basah di wilayah Indonesia bagian barat dan sebelah selatan ekuator.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top