Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Gempa Lombok

Masih Banyak Korban Terjebak di Bawah Reruntuhan

Foto : ANTARA/Zabur Karuru

Cari Korban - Foto aerial pencarian korban di bawah reruntuhan Masjid Jamiul Jamaah yang rusak akibat gempa bumi di Bangsal, Lombok Utara, NTB, Rabu (8/8).

A   A   A   Pengaturan Font

"Di sana masih terdengar suara menangis, itu artinya masih ada yang hidup," kata Sutopo. Selain masih terdengar suara orang menangis dan lirih, di sekitar lokasi juga mulai tercium bau jenazah.

Tim SAR yang melakukan evakuasi pun harus berhati-hati agar runtuhan tidak melukai korban selamat yang masih terjebak dalam runtuhan.

"Kabarnya ada ratusan orang yang terjebak di masjid, tapi sampai hari ini tim lapangan belum menemukan satu pun korban selamat atau meninggal dari lokasi," ungkap Sutopo.

Hingga kini, tim gabungan masih terus melanjutkan proses evakuasi masjid. Dinding beton dan kubah besar yang menimpa reruntuhan menjadi kendala dalam melakukan evakuasi.

Jumlah personel, bantuan logistik, alat berat, dan distribusi bantuan juga ditingkatkan. Tim SAR gabungan juga terus melakukan evakuasi dan penyisiran terhadap korban yang masih tertimbun bangunan yang roboh.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top