Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Mantan Menkeu Malaysia Terjerat Kasus Gratifikasi

Foto : AFP/Mohd RASFAN

Tinggalkan Pengadilan - Mantan Menteri Keuangan Malaysia, Lim Guan Eng (tengah) meninggalkan kompleks pengadilan di Kuala Lumpur pada Jumat (7/8). Sebelumnya Lim didakwa atas tindak pidana korupsi terkait proyek pembangunan terowongan bawah laut senilai 6,3 miliar ringgit (1,5 miliar dollar AS) di Negara Bagian Penang.

A   A   A   Pengaturan Font

KUALA LUMPUR - Mantan Menteri Keuangan Malaysia yang kini jadi sosok utama oposisi, Lim Guan Eng, pada Jumat (7/8) telah didakwa atas pasal tindak pidana korupsi terkait proyek konstruksi bernilai 1,5 miliar dollar AS.

Lim adalah pengkritik pemerintah terkini yang jadi sasaran kampanye pemberantasan korupsi sejak partai yang dinodai skandal kembali berkuasa. Ia menjadi Menkeu Malaysia hingga Februari lalu dan merupakan sosok petinggi yang menghadapi pemeriksaan tindak kriminal dalam beberapa bulan terakhir dan sekutunya bersikeras bahwa kasus ini memiliki motivasi politik.

Sekumpulan awak media dan pendukungnya, termasuk rekan-rekan anggota legislatif, menunggunya saat ia tiba di Pengadilan Kuala Lumpur pada Jumat pagi, setelah sebelumnya pada Kamis (6/8) malam, Lim diciduk oleh pejabat pemberantasan korupsi.

Kasus korupsi ini menyoal pada proyek pembangunan terowongan bawah laut senilai 6,3 miliar ringgit (1,5 miliar dollar AS) di Negara Bagian Penang. Saat pembangunan dimulai, Lim menjabat sebagai ketua menteri untuk periode 2008 hingga 2018.

Lim yang kini adalah ketua kelompok oposisi Democratic Action Party (DAP) menyatakan dirinya tak bersalah atas sebuah tuduhan suap dari seorang pengusaha dengan imbalan agar perusahaannya ditunjuk untuk proyek pembangunan itu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top