Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Maksimalkan Pergerakan Pesawat, Menhub Minta AirNav Optimalkan Runway di Bandara Soekarno-Hatta

Foto : ANTARA/HO-Humas Kemenhub

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi (tiga kiri) saat mengunjungi Jakarta Air Traffic Service Center Bandara Soekarno-Hatta, di Tangerang, Banten, Jumat (12/4/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Budi menyebut penerbangan saat arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta mencapai titik tertinggi pada H-4 atau 6 April 2024 dengan 1.236 penerbangan (take off dan landing) dan 187.750 penumpang.

Sedangkan pasca Lebaran hingga peninjauan yang dilakukan, titik tertinggi terjadi pada 11 April 2024 yakni terdapat 843 penerbangan dengan 121.325 penumpang.

Di sini pergerakan sudah mencapai 1.236 mendekati tahun 2019 sebesar 1.280. Kejutannya adalah jumlah penumpangnya lebih besar. Kalau di Jakarta lebih besar 101 persen dibandingkan 2019, sedangkan di Bali 104 persen. Ini tidak mungkin terjadi jika kita tidak melakukan kolaborasi," ujar Menhub.

Melihat angkat tersebut, Budi mengatakan, jelang puncak arus balik yang diperkirakan terjadi pada Minggu (14/4) hingga Senin (15/4) mendatang, ia meminta semua pihak kembali berkolaborasi mewujudkan mudik yang berkeselamatan.

"Saya mengingatkan bahwa biasanya arus balik ini masalahnya di bagasi, karena jumlah pergerakan yang akan datang hari Senin (15/4) itu pasti melebihi 1.236, saya menduga ini akan sampai 1.250. Jadi semua maskapai harus mempersiapkan diri," kataBudi lagi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top