Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam

Lombok Diguncang Gempa, 16 Orang Meninggal Dunia

Foto : AFP/Aulia AHMAD

Rumah Roboh - Warga di depan rumah yang roboh akibat gempa di Desa Sajang, Kecamatan Sembalun, Selong, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu (29/7).

A   A   A   Pengaturan Font

MATARAM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nusa Tenggara Barat (NTB) menerima laporan sementara sebanyak 16 orang meninggal dunia akibat gempa bumi berkekuatan 6,4 pada skala Richter (SR) di Pulau Lombok, pada Minggu pukul 06.47 WITA.

"Jumlah korban meninggal dunia yang dilaporkan hingga pukul 20.00 WITA sebanyak 16 orang," kata Kepala BPBD NTB, H Mohammad Rum, di Mataram, Minggu (29/7) malam.

Sementara itu, sejumlah warga Desa Sembalun masih merasakan terjadinya gempa susulan hingga puluhan kali.

"Sudah puluhan kali kami rasakan gempa, bahkan sampai sore ini masih sering terjadi," ujar Amak Wir (50) saat berada di rumahnya di Dusun Bebante, Desa Sembalun, Kecamatan Sembalun, Kabupaten Lombok Timur.

Ia menuturkan, akibat gempa yang masih sering terjadi, dirinya dan keluarga belum berani kembali ke rumah karena khawatir dengan gempa susulan yang masih sering terjadi di wilayah itu.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top