
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad (ketiga kanan) bersama Ketua Komisi VI DPR Andre Rosiade (tengah), dan direksi Bank BUMN melepas peserta Pulang Basamo 2025 di Halaman Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (16/3). Pulang Basamo yang menjadi agenda rutin tahunan ini digagas oleh Anggota DPR Fraksi Partai Gerindra Andre Rosiade, tahun ini memberangkatkan 100 bus yang mengantarkan sekitar 5000 warga pulang ke kampung halaman di Sumatra Barat (Sumbar).