Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lelang Jabatan Diikuti Ratusan Peserta

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Ratusan pegawai negeri sipil ikut lelang kabatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

"Sudah, hari Jumat dan Minggu lalu itu sudah selesai pendaftarannya. Mereka dalam proses seleksi administratif. Sekarang dalam berjalan, jadwalnya sesuai dengan yang dipublikasikan itu," ujar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, di Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin (22/4).

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta, Chaidir, mengatakan pihaknya telah menerima 199 pendaftar untuk semua formasi dalam lelang jabatan. Saat ini, ungkapnya, panitia lelang sedang melakukan seleksi administrasi untuk setiap calon pejabat.

"Adapun yang paling banyak ialah rumpun administrasi pemerintahan. (Target selesai) tentatif itu, bisa bergeser (dari Mei). Sesuai tahapannya saja," kata Chaidir.

Diakuinya, panitia seleksi lelang jabatan diisi oleh para profesional yang berasal dari tiga perguruan tinggi. Namun, panitia lelang ini dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah DKI Jakarta, Saefullah. Diakuinya, proses lelang jabatan ini selalu dilaporkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) agar sesuai regulasi yang berlaku.

"Ini setiap saat langkah kita melapor ke KASN. Rekomendasi untuk penyelenggaraan pansel harus sesuai dengan nomor 5/2013 dan PP 11/2017 manajemen ASN. Sejauh itu kita patuh, setiap perkembangan laporan harus dilaporkan dan mendapat rekomendasi dari KASN," ungkapnya. pin/P-5


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Peri Irawan

Komentar

Komentar
()

Top