Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lelang Gitar Biru Kurt Cobain Diperkirakan Terjual Hingga Rp11,4 Miliar

Foto : Antara/REUTERS /Anthony Bolante

Memorabilia termasuk pakaian ikonik dan alat musik mendiang Kurt Cobain dari band grunge legendaris Nirvana, dipamerkan di pameran "Nirvana: Taking Punk to the Masses" dari Experience Music Project (EMP) di Seattle, Amerika Serikat, pada 15 April 2011.

A   A   A   Pengaturan Font

Gitar biru ikonik Kurt Cobain yang ditampilkan dalam video musik Smells Like Teen Spirit Nirvana era '90-an diperkirakan akan terjual hingga 800 ribu dollar AS atau sekitar 11,4 miliar rupiah dalam sebuah lelang yang digelar bulan depan.

Direktur eksekutif Julien's Auctions Martin Nolan mengatakan gitar keluaran pabrikan Fender pada 1969 itu dapat dikatakan sebagai salah satu yang paling terkenal di musik rock, mengingat video Smells Like Teen Spirit telah ditonton lebih dari 1,4 miliar kali di YouTube.

"Ini adalah salah satu gitar paling ikonik yang pernah datang ke blok lelang. Ini adalah gitar Mustang Fender biru, salah satu gitar favorit Kurt Cobain sepanjang masa," kata Nolan kepada Reuters, dikutip Selasa (12/4).

Nolan mencatat bahwa selama ini gitar biru tersebut disimpan oleh pihak keluarga sejak kematian Cobain pada 1994.

Gitar yang akan dilelang itu masih dilengkapi dengan kotak pembungkus asli dan tali gitar. Kondisi gitar ini, kata Nolan, sangat penting bagi kolektor ketika mereka datang ke acara lelang untuk mengetahui keasliannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top