Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I Pemerintah Percepat dan Perluas Vaksinasi

Lebih 1 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Kedaluwarsa

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Indonesia berpartisipasi dalam upaya pengembangan dan transfer pengetahuan vaksin Covid-19 untuk kawasan Asia Pasifik.

JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, mengatakan lebih dari satu juta dosis vaksin Covid-19 di Indonesia, yang berasal dari bantuan negara sahabat, kedaluwarsa. Hal itu terjadi karena dari 1,1 juta dosis yang diberikan, sekitar 98 persen disumbangkan hanya satu hingga tiga bulan sebelum kedaluwarsa.

"Negara-negara kaya membeli lebih banyak dosis dari yang bisa mereka berikan. Mereka berusaha menyumbangkannya ke tempat-tempat yang dapat mendistribusikannya dengan cepat. Pengiriman cepat ke Indonesia menjelang akhir tahun lalu," kata Menkes, di Jakarta, Rabu (19/1).

Ke depan, lanjut Budi, pemerintah akan lebih selektif dan hanya menerima dosis yang habis masa berlakunya dalam tiga bulan atau lebih. "Kami akan tetap mencoba menerima bantuan ini mengingat itu gratis dan vaksin bagus yang bisa kami berikan kepada orang-orang kami," katanya.

Indonesia membutuhkan sekitar 100 juta dosis vaksin tambahan untuk program booster, yang sebagian besar dipenuhi dengan sumbangan dari fasilitas Covax, dan sisanya melalui perjanjian bilateral.

Negara-negara lain, termasuk Nigeria dan Uganda, juga harus memusnahkan dosis yang kedaluwarsa karena umur simpan yang pendek, yang merupakan tantangan lain bagi upaya Covax untuk mendistribusikan vaksin ke negara-negara yang lebih miskin.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top