Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Larangan Mudik, Hanya Garuda Indonesia yang Terbang dari Aceh

Foto : Antara

Maskapai Garuda Indonesia yang hanya terbang dari Aceh.

A   A   A   Pengaturan Font

Banda Aceh - Otoritas Bandara Sultan Iskandar Muda Blang Bintang Aceh Besar menyatakan seiring berlakunya peniadaan mudik Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah yang dimulai dari 6-17 Mei ada sejumlah maskapai penerbangan yang membatalkan penerbangan, kecuali Garuda Indonesia.

"Sesuai dengan surat pemberitahuan yang disampaikan kepada kami, hari ini Lion Air tidak melayani penerbangan, sementara Garuda Indonesia tetap beroperasi hari ini," kata Executive General Manager Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Muhammad Iwan Sutisna di Aceh Besar, Kamis (6/5/2021).

Dia menjelaskan dalam menindaklanjuti imbauan yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah untuk peniadaan mudik, pihaknya juga ikut memperkuat pengawasan bersama pihak terkait terutama dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19 di provinsi setempat.

"Kita tetap mengacu pada aturan dan imbauan yang telah diterbitkan pemerintah, bagi yang akan bepergian akan dicek kelengakapn seperti surat keterangan bebas Covid-19 yang nantinya akan dilakukan validasi oleh tim Kantor Kesehatan Pelabuhan dan memeriksa surat keterangan untuk bepergian bagi ASN dan instansi terkait," katanya.

menurut dia untuk pengecekan tersebut juga akan dilakukan oleh pihak maskapai dan apa bila ada syarat yang diminta tersebut tidak dapat dipenuhi oleh penumpang maka yang bersangkutan tidak diizinkan untuk terbang dengan maskapai yang dituju tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top