Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Lakukan Aktivitas Fisik untuk Hindari PTM

Foto : ISTIMEWA

» Ilustrasi seorang perempuan yang tengah melakukan aktivitas rumah tangga. Aktivitas rumah tangga seperti mengepel atau menyapu lantai merupakan salah satu gerakan untuk menganti sipasi terjangkitnya penyakit tidak menular (PTM).

A   A   A   Pengaturan Font

Benar adalah aktivitas fisik yang dilakukan secara bertahap dan dimulai dari latihan pemanasan (termasuk peregangan), latihan inti (latihan pada intensitas yang dituju), latihan pendinginan (termasuk peregangan).

"Sedangkan Terukur adalah aktivitas fisik yang dilakukan dengan mengukur intensitas dan waktu latihan. Kemudian, Teratur adalah aktivitas fisik yang dilakukan secara teratur 3-5 kali dalam seminggu dengan selang waktu istirahat," jelas Lily.

Selain rutin menjalankan aktivitas fisik, masyarakat juga dihimbau untuk membatasi kegiatan sedentari. Kegiatan sedentari adalah segala jenis kegiatan yang dilakukan di luar waktu tidur, dengan karakteristik keluaran kalori sangat sedikit yakni <1.5 METs.

Contoh perilaku sendentari adalah berbaring atau duduk dalam waktu lama, seperti menonton TV, bermain video game, dan duduk lama di depan komputer, menggunakan lift meskipun akses tangga tersedia, dan perubahan kebiasaan.

"Masyarakat diharapkan aktif bergerak sesuai kemampuan dan kondisi tubuh. Untuk pemula dapat dimulai dengan jalan atau jalan cepat selama 10 menit, setelah itu durasi ditingkatkan secara bertahap. Setelah mencapai durasi 30 menit, latihan fisik dapat diganti aktivitas lain seperti bersepeda, berenang, dan senam aerobik," imbuh Lily. san/R-1
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top