Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kursi Roda Berkendali Pergelangan Tangan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Dengan sensor elektromiograf, kursi roda inovatif ini akan menggunakan gerakan mulai dari pergelangan tangan sebagai pengendali arah dan gerak kursi roda.

Kelumpuhan pada alat gerak manusia menyebabkan manusia sulit untuk melakukan pergerakan atau aktivitas. Sehingga dibutuhkan alat bantu khusus, salah satunya dengan kursi roda. Namun kursi roda yang ada saat ini umumnya masih membutuhkan kekuatan tubuh dari penggunanya untuk bisa menggerakkan kursi tersebut.

Guna memudahkan pergerakan para penyandang disabilitas maupun penderita stroke yang mengalami kelumpuhan, kini ada solusi mutakhir. Mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), I Wayan Nudra Bajantika Pradivta merancang sebuah kursi roda otomatis yang bisa dikendalikan dengan perintah gerakan otot tangan.

Kursi roda ini karya mahasiswa yang baru diwisuda dari Departemen Teknik Biomedik Fakultas Teknologi Elektro (FTE). Karya ini juga merupakan hasil penelitian Tugas Akhir (TA)-nya yang berjudul Desain Perintah Myoelectric Control Sebagai Perintah Kursi Roda Elektrik Untuk Mobilitas Penyandang Disabilitas.

Dalam penelitiannya, di bawah bimbingan dosen Dr Achmad Arifin ST MEng yang juga Kepala Departemen Teknik Biomedik ITS. Kursi roda elektronik rancangan mahasiswa yang biasa disapa Nudra ini didesain dengan pengembangan kontrol pada bagian otot tangan.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top