Kuartal III-2022, Tunas Ridean Raih Pendapatan Bersih Rp11,7 Triliun
Jajaran Direksi PT Tunas Ridean Tbk
Aksi Korporasi
Lebih lanjut disampaikan bahwa perdagangan saham Tunas Ridean di Bura Efek Indonesia (BEI) masih dihentikan sementara sejak tanggal 27 Mei 2022 sehubungan dengan rencana Perseroan untuk go private dan delisting dari bursa.
Hal itu dilakukan karena saham perseroan kurang likuid karena tidak aktif diperdagangkan. Apalagi, jumlah kepemilikan saham publik juga persentasenya semakin kecil.
Sebab itu, perseroan pada 29 Juli 2022 sudah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di mana semua pemegang saham independen yang hadir dengan suara bulat menyetujui keputusan sehubungan dengan rencana Go Private melalui pembelian kembali saham.
Dalam kurun waktu 2 Agustus 2022 sampai dengan 2 September 2022, sebagai bagian dari rencana Go Private, Perseroan melakukan prosedur pembelian kembali saham untuk membeli kembali seluruh saham yang dimiliki oleh pemegang saham publik sejumlah 419.982.000 saham atau 7,52 persen dari jumlah yang ditempatkan dan disetor penuh dengan harga penawaran 1.700 rupiah per saham.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Vitto Budi
Komentar
()Muat lainnya