KPU Kota Depok Tetapkan Syarat Calon Perseorangan di Pilkada
Ketua KPU Kota Depok Wili Sumarlin
Foto: ANTARA/Feru LantaraDEPOK - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Jawa Barat (Jabar) menetapkan syarat bagi bakal calon wali kota dan wakil wali kota bagi perseorangan pada Pilkada 2024 harus memiliki dukungan warga paling sedikit 6,1 persen dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT).
"Jumlah DPT pemilihan umum (Pemilu) 2024 di Kota Depok sebanyak 1.393.282 orang pemilih," kata Ketua KPU Kota Depok Wili Sumarlin di Depok, Kamis (18/4).
Jadi, lanjutnya, jumlah minimal dukungan bakal calon perseorangan harus dapat dukungan 90.563 orang dan itu harus menyerahkan KTP. Nanti KPU yang cek dengan sampling tersebar di 11 kecamatan di kota Depok.
Wili Sumarlin mengatakan untuk pemenuhan calon perseorangan mulai tanggal 5 Mei sampai 19 Agustus 2024.
Sambung Wili Sumarlin sejauh ini sudah ada dua orang yang ingin maju melalui pencalonan perseorangan menanyakan persyaratan. "Sejauh ini sudah ada dua orang menghubungi terkait persiapan calon perseorangan. Kita belum ada juknis tahapan itu baru tahapan tanggal 5 Mei sampai 19 Agustus," ujarnya.
Sedangkan dari partai politik saat oini sudah ada dua nama yang disebut-sebut akan maju sebagai calon wali Kota Depok periode 2025-2030, yaitu Imam Budi Hartono yang saat ini menjabat sebagai Wakil Wali Kota Depok yang juga sebagai Ketua DPD PKS Kota Dep???????ok dan Supian Suri yang menjabat sebagai Sekda Kota Depok.
Imam Budi Hartono mengatakan ???????bahwa DPP PKS telah menetapkan dirinya sebagai calon wali kota Depok pada Pilkada Depok yang digelar pada 27 November 2024.
Berita Trending
- 1 Cagub Khofifah Pamerkan Capaian Pemprov Jatim di Era Kepemimpinannya
- 2 Ini Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest Tembus Tiga Besar
- 3 Cawagub Ilham Habibie Yakin dengan Kekuatan Jaringannya di Pilgub Jabar 2024
- 4 Cagub Luluk Soroti Tingginya Pengangguran dari Lulusan SMK di Jatim
- 5 Cagub Risma Janji Beri Subsidi PNBP bagi Nelayan dalam Debat Pilgub Jatim
Berita Terkini
- Wamensos Sebut Instrumen untuk Makan Bergizi Gratis Sudah Kuat
- BGN Sebut Hasil Uji Coba Makan Bergizi Gratis Dievaluasi Secara Berkala
- Ini Klasemen Liga Inggris: Liverpool Naik Puncak, Forest Tembus Tiga Besar
- Tindak Tegas, Polda Sumut Sita 55,95 Kg Sabu-sabu
- Arah Pembangunan Pusat dan Daerah Harus Selaras