Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

KPK Panggil Lima Kepala Bappeda di Jatim Terkait Kasus Bantuan Keuangan Provinsi Jatim

Foto : antarafoto

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Kamis(15/9)

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil lima kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) di wilayah Jawa Timur (Jatim) sebagai saksi dalam penyidikan kasus dugaan suap pengalokasian anggaran bantuan keuangan Provinsi Jatim periode 2014-2018.

Kelimanya dijadwalkan diperiksa untuk tersangka Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Jatim 2014-2016 dan Kepala Bappeda Provinsi Jatim 2017-2018 Budi Setiawan (BS) dan kawan-kawan.

"Hari ini, pemeriksaan saksi tindak pidana korupsi suap terkait pengalokasian anggaran bantuan keuangan Provinsi Jawa Timur pada periode 2014-2018 untuk tersangka BS dan kawan-kawan. Pemeriksaan dilakukan di Kantor Polrestabes Surabaya," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Kamis(15/9)

Lima saksi, yakni Kepala Bappeda Kabupaten Mojokerto Bambang Eko Wahyudi, Kepala Bappeda Kabupaten Jombang Danang Praptoko, Kepala Bappeda Kabupaten Sidoarjo Heri Soesanto, Kepala Bappeda Kabupaten Malang Tomie Herawanto, dan Kepala Bappeda Kota Malang Dwi Rahayu.

Selain itu, KPK juga memanggil Kepala Dinas PUPR Kabupaten Pasuruan Hanung Widya Sasangka untuk diperiksa sebagai saksi dalam penyidikan kasus tersebut.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top