Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Korlantas Polri Imbau Masyarakat yang Akan Mudik Manfaatkan Diskon Tarif Tol 20 Persen

Foto : antarafoto

Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Pol. Raden Slamet Santoso

A   A   A   Pengaturan Font

Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Pol. Raden Slamet Santoso mengimbau masyarakat yang akan mudik Lebaran Idul Fitri 1445H/2024 dapat memanfaatkan program diskon tarif tol sebesar 20 persen yang diberlakukan oleh pemerintah di semua jalur tol saat mudik dan balik.

JAKARTA - Direktur Penegakan Hukum (Dirgakkum) Korlantas Polri Brigjen Pol. Raden Slamet Santoso mengimbau masyarakat yang akan mudik Lebaran Idul Fitri 1445H/2024 dapat memanfaatkan program diskon tarif tol sebesar 20 persen yang diberlakukan oleh pemerintah di semua jalur tol saat mudik dan balik.

"Diskon tarif tol periode mudik diberlakukan tanggal 3-5 April, kemudian arus balik pada tanggal 17-19 April, di semua jalur tol sebesar 20 persen," kata Slamet dalam diskusi publik kesiapan Operasi Ketupat 2024 di Jakarta, Selasa (2/4).

Slamet menyebut, pemberian diskon tarif tol ini sudah disepakati oleh pengusaha jalan tol dan pemerintah dan disampaikan langsung oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) dalam rapat koordinasi yang berlangsung siang tadi.

"Harapannya dengan diskon tarif tol ini mengurangi kepadatan, serta pemerataan masyarakat yang akan mudik dan balik tidak bertumpuk pada saat puncak arus," tutur Slamet.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top