
Kondisi Bandara Soekarno Hatta Normal
bandara soetta
Foto: istJAKARTA – Setelah sempat mengalami kekacauan akibat banjir, kini kondisi Bandara Internasional Soekarno Hatta sudah pulih alias normal.
Otoritas keamanan Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, memastikan bahwa aktivitas penerbangan hingga akses jalan menuju bandara terbesar di tanah air itu telah kembali normal dan lancar.
Kapolresta Kombes Pol Ronald Sipayung, di Tangerang, Kamis mengatakan bahwa saat ini sudah tidak ada lagi banjir di wilayah Bandara Soetta. "Penerbangan normal dan arus lalu lintas ramai lancar," ucapnya.
Ronald menjelaskan, namun, berdasarkan informasi dari Pengelola Jalan Tol, untuk akses tepatnya di jalur bawah Tol Soedyatmo menuju Bandara Soetta kini masih dilakukan penutupan sementara lantaran terdapat genangan air.
"Kendaraan diarahkan melalui jalur atas Tol Soedyatmo. Genangan air masih terjadi di KM 26 tepatnya di persimpangan dari Cengkareng arah Bandara, namun sudah bisa dilalui oleh kendaraan," terangnya.
Kendati demikian, dia mengimbau kepada para pengguna jasa penerbangan agar berangkat lebih awal sebagai menghindari terjadinya keterlambatan jadwal penerbangan pesawat.
- Baca Juga: Pagar Laut Bekasi Segera Dibongkar
- Baca Juga: Disdukcapil Jemput Bola Layani Lansia
Redaktur: Aloysius Widiyatmaka
Penulis: Aloysius Widiyatmaka
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Leyton Orient Berharap Kejutkan City
- 2 PPATK Koordinasi ke Aparat Penegak Hukum terkait Perputaran Uang Judi Online Rp28,48 Triliun Jadi Aset Kripto
- 3 Diduga Terlibat Pemerasan, AKBP Bintoro Dipecat dari Polri
- 4 Ini Lima Kunci Sukses Iklan Video di YouTube
- 5 Rencana Perpusnas Mengurangi Jam Operasional Batal
Berita Terkini
-
Brighton Singkirkan Chelsea dari Piala FA dengan Skor 2-1
-
Makin Bersinar, Demi Moore Raih Aktris Terbaik Critics Choice Awards 2025
-
Bencana Longsor Terjadi di Sichuan Tiongkok, 30 Orang Lebih Hilang
-
Dua Gol Willock Bantu Newcastle Menang 3-2 atas Birmingham City
-
Kebakaran Kapal di Dermaga Ancol Tewaskan Satu Orang