KN Nipah-321 Bakamla RI Ikut IMDEX 2023 di Singapura
KN Pulau Nipah-321 yang dikomandani Letkol Bakamla Anto Hartanto Wibisono bertolak ke Singapura dari Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Senin (1/5).
Foto: IstimewaBATAM - Bakamla RI melalui unsur KN Pulau Nipah-321 bergerak menuju Command and Control Centre, Changi Naval Base untuk mengikuti International Maritime Defence Exhibition (IMDEX) 2023. KN Pulau Nipah-321 yang dikomandani Letkol Bakamla Anto Hartanto Wibisono bertolak ke Singapura dari Pelabuhan Batu Ampar, Batam, Senin (1/5).
IMDEX 2023 merupakan kegiatan pameran tentang kemaritiman dan pertahanan yang melibatkan puluhan negara sekaligus perusahaan multinasional yang bergerak dalam bidang teknologi pertahanan maupun keamanan untuk menunjukkan dan menawarkan produk terbaru unggulannya.
Menurut siaran persnya, Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Aan Kurnia turut hadir juga dalam International Maritime Security Conference (IMSC) 2023. Konferensi keamanan maritime internasional tingkat tinggi yang juga merupakan bagian dari IMDEX 2023 yang berlangsung 2-5 Mei.
Tak mensia-siakan ajang internasional ini, turut serta pejabat tinggi yang berkompeten di bidangnya yang onboard KN Nipah-321 yakni Direktur Operasi Laut Laksma Bakamla Friche Flack dan Kepala Zona Bakamla Barat Laksma Bakamla Syufenri.
Laksma Bakamla Friche Flack mengatakan ajang ini sangat bermanfaat untuk menambah pengetahuan, wawasan dan informasi mengenai perkembangan teknologi maritim terbaru.
Redaktur: Marcellus Widiarto
Penulis: Marcellus Widiarto
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Sejumlah Negara Masih Terpecah soal Penyediaan Dana Iklim
- 2 Bayern Munich Siap Pertahankan Laju Tak Terkalahkan di BunĀdesliga
- 3 Dishub Kota Medan luncurkan 60 bus listrik baru Minggu
- 4 Kasdam Brigjen TNI Mohammad Andhy Kusuma Buka Kejuaraan Nasional Karate Championship 2024
- 5 Kampanye Akbar, RIDO Bakal Nyanyi Bareng Raja Dangdut Rhoma Irama di Lapangan Banteng
Berita Terkini
- Pencarian Korban Hanyut di Sungai Citarum Dilakukan BPBD Bandung dan SAR
- Pemerintah Indonesia-Arizona State University Bersinergi Bangun Ekosistem Semikonduktor
- Perairan Aceh dan Sumut Masih Berpeluang Terjadi Gelombang Tinggi
- Grup Asal Jepang Bawakan Lagu "A Go Go" Milik Dara Puspita di Joyland
- Tiongkok Mulai Pembangunan 1 GW Tenaga Surya Lepas Pantai