Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

KJRI Perth Selenggarakan Malam Penghargaan Siswa Berprestasi untuk Pelajaran Bahasa Indonesia di Australia Barat

Foto : Dok KJRI Perth
A   A   A   Pengaturan Font

Sebagai apresiasi kepada murid sekolah di Australia Barat yang dipandang memiliki kemampuan menonjol dalam Bahasa Indonesia, KJRI Perth memberikan penghargaan khusus di acara "1st Annual Indonesian Students Awards"

?PERTH - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Perth telah menyelenggarakan acara 1st Annual Indonesian Students Awards yang dilaksanakan pada Kamis (27/4) di Kantor KJRI Perth.

Penghargaan diberikan khusus kepada murid sekolah kelas 8 dan 11 yang memperoleh nilai terbaik untuk mata pelajaran bahasa Indonesia di sekolahnya. Penghargaan dalam bentuk apresiasi juga diberikan kepada siswa selain dari kelas 8 dan 11, yang dipandang memiliki kemampuan menonjol dalam Bahasa Indonesia.

Sebanyak 4 (empat) kategori penghargaan diberikan kepada siswa dan sekolah. Sejumlah 31 siswa dan 11 sekolah hadir menerima langsung penghargaan. Adapun siswa dan yang tidak dapat hadir tetap akan menerima penghargaan tersebut dengan pengaturan terpisah.

"KJRI juga memberikan penghargaan kepada sekolah-sekolah di Australia Barat serta yang memiliki andil besar dalam memajukan Bahasa Indonesia di Australia Barat. Penghargaan diberikan baik kepada kepala sekolah, wakil atau guru Bahasa Indonesia di sekolah-sekolah yang terpilih," lapor KJRI Perth seperti dikutip dari laman kemlu.go.id, Jumat (28/4).

KJRI Perth bekerja sama dengan berbagai pihak dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut, yaitu "Indonesia Institute dan Bahasa Kita" yang menyediakan hadiah bagi para pemenang dalam bentuk voucher pembelian buku dan online learning Bahasa Indonesia, serta Westralia Indonesian Language Teachers Association (WILTA) dan Balai Bahasa Indonesia di Perth (BBIP) untuk mendiseminasikan informasi mengenai malam penghargaan kepada berbagai sekolah dan guru bahasa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top