Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kisah yang Jarang Terungkap, Saat Panglima ABRI 'Dimarahi' Bawahannya

Foto : Istimewa

Letjen M Jasin dan Jenderal M Panggabean.

A   A   A   Pengaturan Font

Pekan olahraga pun sukses digelar. Bahkan saat penutupan, Panglima ABRI yang saat itu dijabat Jenderal Maraden Panggabean datang. Kata Jasin, Panggabean memuji-muji Acub.

"Acub pinter betul kata Panggabean," kata Jasin saat di wawancarai Peter F Gontha, host acara 'Impact'.

Karena dipuji, Jasin pun mengusulkan pada Panggabean, agar Acub diberi kenaikan pangkat dan jabatan baru. Ia usulkan Acub jadi Panglima Cendrawasih di Papua. Panggabean pun menyetujuinya. Dan berjanji angkat Acub jadi Panglima Cendrawasih.

Tapi, dua minggu kemudian Jasin mendapat telepon dari Panggabean, bahwa kenaikan dan pemberian jabatan untuk Acub tak jadi diberikan. Mendengar itu, Jasin berang. Ia pun segera berangkat ke Jakarta menemui Panggabean. Di Jakarta, saat bertemu Panggabean, Jasin menumpahkan kemarahannya. "Saya langsung marah," kata Jasin.

Kepada Panggabean, Jasin minta mundur sebagai Panglima Brawijaya bila Acub tak naik pangkat dan dapat jabatan baru. Jasin mengaku malu, karena dia sudah mengumumkan Acub akan dapat jabatan baru.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top