Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kisah di Balik Penciptaan Monitor Inovatif Samsung Odyssey Ark

Foto : ISTIMEWA

Monitor Samsung

A   A   A   Pengaturan Font

Flex Move Screen memungkinkan pengguna untuk memilih ukuran layar yang sempurna antara 55- dan 27-inci, serta rasio layar antara 16:9, 21:9 dan 32:9. Selain itu, fitur ini juga membantu pengguna menemukan postur paling nyaman dengan menyesuaikan posisi layarnya dalam layar besar 55 inci.

Ark Dial, pengontrol eksklusif untuk Odyssey Ark, dirancang untuk para gamer yang terus menerus menyesuaikan setting untuk menghemat waktu dan menemukan shortcut. Pengguna dapat dengan mudah mengubah tata letak dan pengaturan layar dengan Ark Dial serta mengontrol Multi View dengan cepat dan mudah.

"Tes internal menunjukkan bahwa Ark Dial secara drastis mengurangi waktu untuk setting dari sekitar satu menit menjadi lima detik," kata Kim. "Untuk tes Ark Dial, kami bahkan menyewa kendaraan mewah milik kenalan dan menguji seberapa lancar putarannya dan waktu respons jog dial," jelas Kim.

Selain itu, Odyssey Ark menghadirkan audio yang sangat imersif dengan Dolby Atmos pada 60W 2.2.2 channel dan Sound Dome Tech. Choi mendapat wawasan dari ulasan yang melibatkan gamer profesional, T1.

"Berlawanan dengan pemikiran kami bahwa semua gamer ingin bermain game memakai headset, mereka lebih suka menggunakan speaker. Ini jelas menunjukkan bahwa arah suara yang sempurna dan efek suara yang seolah hidup dari game sangat penting." kata Choi. "Itulah sebabnya Odyssey Ark menawarkan speaker multi-channel dan woofer tambahan," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top