Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kim Jong-un Putuskan Lakukan "Pawai Sulit" untuk Atasi Kesulitan Ekonomi Akibat Sanksi Internasional

Foto : KBS/YONHAP News

Kim Jong-un

A   A   A   Pengaturan Font

PYONGYANG - Pemimpin Korea Utara (Korut), Kim Jong-un, mengatakan dalam Kongres Partai Buruh bahwa dirinya memutuskan untuk menjalani "pawai yang lebih sulit". Menurut Agensi Berita Sentral Korea (KNCA), hal tersebut disampaikan Kim pada penutupan konferensi itu pada Kamis (8/4).

Kim diketahui menegaskan bahwa ada banyak hambatan dan kesulitan dalam perjalanan "pawai" mereka dan kemungkinan adanya rintangan dalam perjuangan untuk mewujudkan keputusan Kongres Partai Buruh Korut yang ke-8 tersebut.

"Ungkapan Kim itu ditafsirkan menyangkut cara mengatasi kesulitan ekonomi dengan memperkuat penyatuan internal di tengah sanksi terhadap Korut yang telah berlangsung lama," lapor KBS News, Jumat (9/4).

Dalam konferensi tersebut, Kim juga menekankan pentingnya pendidikan ideologi dan pengontrolan.

Konferensi Partai Buruh yang berlangsung selama tiga hari mulai 6 April tersebut merupakan rapat jajaran terendah partai dan diadakan setiap lima tahun sekali. KBS/I-1


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top