Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ketua DPD Minta Duta Pancasila Jaga Nilai Luhur Bangsa

Foto : ANTARA/HO-Humas DPD.

Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) La Nyalla Mahmud Mattalitti saat memberikan sambutan virtual pada acara Grand Final Duta Pancasila Kabupaten Malang, Sabtu (7/11/2020).

A   A   A   Pengaturan Font

MALANG - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) La Nyalla Mahmud Mattalitti meminta Duta Pancasila yang ada di Kabupaten Malang bisa menjaga nilai-nilai luhur Pancasila yang dilahirkan oleh para pendiri bangsa.

Selain dilahirkan oleh para tokoh pendiri bangsa, kata La Nyalla, Pancasila juga telah teruji mampu menjadi perekat bangsa Indonesia, yang memiliki ragam suku, budaya, serta agama.

"Selain dihasilkan dari pemikiran para tokoh pendiri bangsa, Pancasila juga telah teruji mampu menjadi perekat bangsa dengan aneka ragam suku, budaya, dan agama di Indonesia," kata La Nyalla, Sabtu.

Harapan tersebut disampaikan La Nyalla saat memberikan sambutan virtual di Grand Final Duta Pancasila Kabupaten Malang.

Dalam kesempatan itu, La Nyalla memberikan apresiasi kepada panitia karena pemilihan Duta Pancasila telah melalui seleksi dan kontestasi.

"Melalui seleksi dan kontestasi itulah secara tidak langsung telah melakukan sosialisasi dan fundamentalisasi Pancasila di kalangan generasi muda," kata La Nyalla.

La Nyalla menuturkan bahwa generasi masa lalu sempat mengeyam program Penataran P-4. Program penataran itu sejak SMP, SMA, hingga perguruan tinggi. Penataran P-4 menjadi pengantar awal memasuki gerbang pendidikan formal.

"Generasi kami masih merasakan keharusan menghafal dan menghayati 36 butir-butir Pancasila dari lima sila, sesuai dengan TAP MPR yang lama, yakni TAP MPR Nomor II Tahun 1978," ujar La Nyalla.

Oleh karena itu, La Nyalla berharap dalam pemilihan Duta Pancasila kali ini, sejarah dan perkembangan tersebut juga dielaborasi sebagai bagian dari penilaian dewan juri terhadap kontestan. Ant/N-3

Baca Juga :
Penumpang KA Melonjak

Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top