Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konversi Kendaraan

Ketersediaan SPKLU Mendesak Diperbanyak

Foto : ANTARA/ Reno Esnir

Petugas menunjukan cara pengisian daya listrik untuk kendaraan bermotor, di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), di kawasan Fatmawati, Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Diya, kebijakan mobil listrik kalau tujuannya untuk menjadikan lingkungan bersih, harus ada gerakan menyeluruh, bukan hanya parsial dengan mengadakan mobil listrik. "Tapi mesti diatur penggunaan sumber listriknya. Kalau sumber listrik masih dari dari PLTU yang menggunakan batu bara, akan lahir energi kotor," ucap Diya.

Sebelumnya, Penjabat (Pj) Gubernur Heru Budi Hartono mengatakan secara bertahap kendaraan umum seperti Transjakarta akan dikonversi ke mobil listrik. Dia juga mengungkapkan bahwa dua tahun ke depan sudah dianggarkan untuk membeli kendaraan listrik.

Selain itu, Heru akan terus memperkuat koordinasi untuk kerja sama dengan stakeholders agar bisa menyiapkan berbagai hal tetkait penggunaan kendaraan listrik secara massal.Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, akan mempromosikan kendaraan listrik, khususnya kendaraan roda dua, selama empat pekan ke depan.

"Kendaraan tersebut tidak meninggalkan emisi. Secara bertahap mengurangi ketergantungan pada penggunaan bahan bakar fosil," ujar Budi Karya.


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top