Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kesepakatan Iklim PBB: Dana Ganti Rugi Bencana, Tanpa Pemotongan Emisi Baru

Foto : Istimewa

Para juru runding dalam KTT Iklim PBB, Conference of The Parties 27 (COP27) pada Minggu (20/11) pagi menyetujui kesepakatan bersejarah yang akan menghasilkan dana untuk kompensasi negara-negara miskin yang menjadi korban cuaca ekstrem.

A   A   A   Pengaturan Font

"Cukup banyak hal positif untuk dirayakan di tengah kesuraman dan malapetaka" karena tidak memotong emisi cukup cepat untuk membatasi pemanasan hingga 1,5 derajat," kata ilmuwan iklim Maarten van Aalst dari Pusat Iklim Palang Merah Bulan Sabit Merah, yang menanggapi bencana iklim.

MenurutAlex Scott, pakar diplomasi iklim di think tank E3G, ini adalah cerminan dari apa yang bisa dilakukan ketika negara-negara termiskin tetap bersatu.

"Saya pikir ini sangat penting untuk membuat pemerintah bersatu untuk benar-benar menyelesaikan setidaknya langkah pertama, bagaimana menangani masalah kerugian dan kerusakan," kata Scott.

"Tapi seperti semua keuangan iklim, menciptakan dana adalah satu hal, membuat uang mengalir masuk dan keluar adalah hal lain," katanya.

Negara maju masih belum menepati janjinya pada 2009 untuk membelanjakan 100 miliar dolar AS per tahun untuk bantuan iklim lainnya, yang dirancang untuk membantu negara miskin mengembangkan energi hijau dan beradaptasi dengan pemanasan di masa depan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top